Rabu, 23 Maret 2016

Belanja Tanaman Hias di Taman Bunga Cihideung


Anda pengin jalan-jalan ke Bandung, tapi tidak dengan tujuan berbelanja? Bandung terkenal dengan beragam wisata alam, salah satunya adalah taman bunga. Sesuai dengan julukannya, Bandung si Kota Kembang, memang terkenal dengan bunganya. Bandung memiliki 2 taman bunga yang terkenal, yaitu Taman Begonia dan Taman Bunga Cihideung. Pada tulisan kali ini, saya akan membahas sedikit tentang Taman Bunga Cihideung yang ada di Desa Cihideung.

Taman Bunga Cihideung adalah taman bunga terbesar dan terlengkap di Bandung. Mulai dari aneka tanaman hias hingga bunga potong, ada di taman ini. Tanaman hias, tentu saja untuk memperindah taman, misalnya untuk beberapa taman di kota Bandung, sedangkan untuk tanaman potong, biasanya digunakan untuk hiasan pada acara, misalnya resepsi pernikahan (dekorasi). Di sini juga ada tempat untuk budidaya bunga. Bahkan, tanaman dari hias telah dijual hingga ke kota besar lainnya, seperti Jakarta.

Berbagai jenis ditanam dan ditata dengan begitu rapi. Perpaduan warnanya indah sekali. Nah, jika Anda ingin menyaksikan langsung keindahannya, datanglah ke Jalan Sersan Bajuri, Kecamatan Parongpong, Lembang. Mata Anda bakal dimanjakan oleh hamparan bunga di lahan seluas 50 hektar. Selain itu, sebagian besar penduduk di sini sekarang berprofesi sebagai petani bunga, makanya, Anda juga akan melihat bunga di sepanjang jalan kawasan ini.

Anda tak perlu membayar untuk puas menikmati keindahan taman ini, serunya lagi, tanaman-tanaman ini bisa dibeli. Saya sarankan, Anda menawar dulu, ya. Oh, ya, taman ini padat pengunjung, terutama ketika di hari libur.

Di kawasan ini, banyak sekali hotel dan penginapan lainnya, apalagi restoran. Masih banyak tempat wisata lainnya di Lembang ini, misalnya kebun stroberi, Kampung Gajah, Kampung Daun atau Grafika Cikole. Jadi, saranan wisata di sini, lengkap, kan.

Image: infobdg

Tidak ada komentar:

Posting Komentar