Kamis, 11 Februari 2016

Berwisata ke Pulau Moa yang mengagumkan


Seperti pembicaraan kita pada ulasan yang lalu, wilayah timur Indonesia, nampaknya memang sedang tenar. Keindahan alamnya sedang banyak dicari oleh wisatawan. Selain Wakatobi, Pulau Komodo dan pastinya kawasan Raja Ampat, ada satu lagi yang menjadi incaran, yaitu Pulau Moa, yang mungkin namanya masih asing di telinga Anda. Pulau Moa mulai ramai diperbincangkan setelah diulas di sebuah stasiun tv.

Pulau Moa, secara administratif terletak di Kabupaten Maluku Barat Daya. Lokasinya sejajar dengan kepulauan Nusa Tenggara, bersebelahan dengan Timor Leste di bagian utara dan Australia di selatan. Kawasan Pulau Moa, rata-rata berupa padang rumput. Salah satu objek wisata yang bisa Anda jumpai di sini adalah Gunung Kerbau. Dinamakan demikian, karena memang di sini terdapat banyak kerbau, yang katanya, sih, memang sengaja dilepaskan di padang rumput. Di sini juga ada kawanan kuda. Pas untuk Anda yang ingin merasakan betualang a la hutan di Afrika sana.

Keindahan lainnya adalah pantai-pantainya. Di sini ada beberapa pantai yang bisa dikatakan belum terjamah alias pantai perawan. Pantainya landai dan berpasir putih bersih. Tidak hanya indah, sebagian pantai di sini, terutama yang menghadap ke Laut Banda, memiliki ombak yang cukup besar dan bisa dijadikan sebagai lokasi bermain selancar. Sementara, di pantai sisi lainnya, berombak tenang yang pas sekali dijadikan tempat untuk menyelam, menikmati cantiknya terumbu karang.

Objek wisata lainnya adalah desa adat. Di desa ini, masih banyak, loh, rumah tradisional yang dipertahankan. Bahan baku pembuatan rumah-rumah ini masih tradisional dan alami, yaitu menggunakan daun kelapa kering dan tidak ada yang menggunakan semen. Masyarakat setempat juga masih sangat menjaga kebudayaan lainnya, yaitu berupa tarian. Tarian ini, selain untuk upacara adat, biasanya juga dilakukan untuk penyambutan pengunjung.

Masyarakat sekitar sini sangat terbuka terhadap kedatangan wisatawan. Para nelayan misalnya, mereka akan dengan senang hati mengantar Anda berkeliling mendatangi pulau-pulau kecil di sekitarnya. Atau, ajaklah anak-anak untu menemani Anda bermain di pantai.


Image: chandrawinata

Tidak ada komentar:

Posting Komentar