Sabtu, 06 Februari 2016

Berwisata di Hutan Magrove Jakarta




Bagi warga Jakarta, ada satu kawasan yang bisa dijadikan pilihan berlibur di akhir pekan, yaitu Hutan Mangrove di kawasan Pantai Indah Kapuk. Anda yang tak punya banyak waktu untuk pergi liburan, mungkin bisa menjajal area ini, karena lokasinya yang hanya terletak di pinggir Jakarta.

Soal biaya, berlibur ke sini juga terbilang murah. Anda yang tak mau membawa kendaraan pribadi, bisa naik bus atau angkot. Biaya masuknya juga murah, untuk kita warga lokal, hanya dikenakan biaya sekitar Rp 25.000 saja. Nah, berbeda ya jika Anda membawa teman yang merupakan wisatawan mancanegara, karena biaya masuk untuk mereka akan berkali-kali lipat lebih mahal. Biaya lainnya adalah biaya parkir kendaraan.

Apa, sih, yang bisa dilakukan di sini. Tentu saja menikmati pemandangan hutan yang rimbun. Sesekali menikmati alam hijau, menggantikan gedung bertingkat dan jalanan yang super padat. Pemandangan ini bisa dinikmati dengan menelusuri jembatan kayu, naik di menara pandang atau berkeliling dengan kano atau perahu. Masing-masing memiliki biaya sewa yang berbeda. Hutan Mangrove PIK ini juga sering dijadikan lokasi foto prewedding di kawasan Jakarta. Memang, di sini cukup banyak spot yang cantik.

Untuk melepas lelah atau menghindari hujan, Anda bisa menyewa villa atau berkemah di camping ground. Kicauan burung dan hewan lainnya akan ‘menemani’ istirahat Anda. Atau mungkin Anda tertarik untuk wisata penanaman mangrove? Kan, seru, berwisata sambil melindungi alam.

Oh, ya, hanya ada satu kantin di sini, makanan yang dijual hanyalah makanan dan minuman ala kadarnya. Fasilitas lainnya yang telah disediakan adalah toilet dan tempat untuk sholat.


Saran bagi Anda yang ingin berkunjung ke sini. Sebaiknya datang dari pagi hari, karena menjelajah kawasan ini butuh waktu yang lumayan lama, luas, loh. Di siang hari, juga panas akan semakin menyengat, apalagi di area yang tidak ada pohonnya. Pakailah sepatu yang nyaman untuk menghindari pegal dan tersangkut di jembatan kayu. Jangan lupa untuk menggunakan krim anti nyamuk, ya.

Image: malesmandi

Tidak ada komentar:

Posting Komentar