Kamis, 12 Mei 2016

Makanan Khas Indonesia (Part 1)


Indonesia memang kaya akan budaya, suku, bahasa dan makanan khasnya. Masing-masing daerah di Indonesia, memiliki makanan khas unggulannya sendiri. Mari bertualang mencicipi nikmatnya sajian negeri sendiri.

Ayam tangkap
Ayam tangkap adalah makanan khas dari Aceh Besar. Ayam tangkap adalah salah satu varian dari ayam goreng, namun yang membedakan adalah bumbunya, yaitu campuran rempah khas, daun teumuru atau daun salam koja, daun kari, dsb . Ayam dipotong kecil-kecil dan dihidangkan dengan banyak cabe hijau, daun teumuru dan daun kari tadi di atasnya. Mungkin karena ayamnya tertutup, maka dinamakan ayam tangkap, karena Anda mesti mencari-cari dulu di mana ayamnya.

Disajikan dengan nasi hangat dan taburan bawang goreng di atasnya. Soal rasa, ayam tangkap ini benar-benar nikmat, bahkan dedaunannya pun lezat disantap. Jika ada saudara yang berkunjung ke sana, Anda bisa memintanya sebagai oleh-oleh.

Mie gomak
Adalah makanan khas dari Batak Toba. Gomak artinya digenggam. Ya, mie gomak disajikan dengan digenggam. Yang membedakan mi gomak dengan mi kuah atau goreng lainnya adalah bumbunya. Mie gomak menggunakan bumbu khas yaitu andaliman. Mi gomak disebut-sebut sebagai spaghetti-nya Batak, karena mie nya tipis-tipis.

Empek-empek
Atau yang lebih umum disebut dengan pempek ini, sejarahnya dikaitkan dengan kuliner khas Tiongkok seperti kekian atau ngohiang. Disebut pempek, diyakini, dulu penjualnya adalah seorang apek atau sebutan bagi laki-laki keturunan Tiongkok. Pada dasarnya, bahan baku pempek hanya sagu, ikan tenggiri, garam dan telur. Namun sekarang juga ada pempek yang terbuat dari jenis ikan lain, bahkan dari udang (warnanya kemerahan). Pempek disajikan dengan mi kuning, irisan timun, udang kering halus dan cuko (atau cuka).

Macam-macam jenis pempek, misalnya kapal selam (telur besar), pempek telur, lenjer (batangan), pistel (berisi pepaya muda), pempek keriting, adaan (bundar, ada campuran bawang merah dan langsung digoreng) dan pempek panggang (berisi udang kering, kecap dan cabai). Ada pula pempek dos, yaitu pempek yang cuma terbuat dari sagu, air, telur dan bumbu. Sedangkan cuka ada 2 macam, ada yang berwarna hitam (karena menggunakan gula merah), ada yang merah terang (memakai gula putih). Kalau ke palembang, mampirlah makan pempek.


Itu hanyalah segelintir dari beragam makanan Indonesia lainnya. Yuk, nantikan ulasan selanjutnya.

Image: pempekselamat

Tidak ada komentar:

Posting Komentar