Untuk kegiatan liburan yang akan
datang, di mana Anda akan menginap? Di hotel, home stay, atau mungkin
resort? Nah, apakah Anda sudah memahami apa perbedaannya?
- Hotel. Ini adalah tempat menginap yang paling umum. Hotel adalah perusahaan atau
bangunan yang menyediakan tempat menginap (akomodasi) dan layanan lainnya
bagi wisatawan. Rating sebuah hotel dibuat berdasarkan bintang, biasanya rate
ini menyesuaikan (mengikuti) luasnya, lokasi dan fasilitas yang diberikan.
- Boutique hotel.
Penginapan ini ukuran bangunannya rata-rata lebih kecil dari hotel.
Umumnya memiliki tema (pada ruangannya (kamar) dibuat memiliki tema
masing-masing). Boutique hotel fokus pada penyediaan layanan kelas atas
dan mengedapankan pengalaman personal.
- Hostel.
Adalah jenis penginapan yang tepat bagi backpacker dan Anda yang
memiliki budget minim. Menginap di hostel, Anda menggunakan fasilitas
yang digunakan bersama dengan pengunjung lain.
- Motel.
Awalnya, motel adalah penginapan yang dirancang untuk memenuhi kebutuhan
pengendara. Motel adalah penginapan sederhana, umumnya berada di sisi
jalan, dengan fasilitas yang minim dan area parkir untuk kendaraan.
- Cottage.
Adalah istilah untuk rumah penginapan dengan ukuran kecil, umumnya tidak
berada di pusat kota.
- Mansion.
Jika memiliki keuangan prima, mungkin Anda bisa mencicip penginapan
yang satu ini. Mansion dalah salah satu jenis akomodasi kelas atas.
Mansion berupa rumah mewah dan besar bak istana.
- Lodge.
Singkat kata, salah satu pengertian
lodge adalah rumah penginapan yang biasanya terbuat dari kayu,
terletak di pedesaan atau pegunungan. Biasanya disewa oleh para pemain ski
(seasonal).
- Resort.
Selain menyediakan penginapan, resort juga umumnya dilengkapi dengan
fasilitas untuk rekreasi dan relaksasi.
- Villa.
Sejarah pembangunan villa sudah ada sejak zaman dulu, menurut informasi,
villa berawal di Roma. Villa adalah rumah mewah. Di Indonesia, villa
umumnya berada di daerah pegunungan.
Meskipun tak seluruh jenis penginapan
di atas tersedia di Indonesia, namun tak menutup kemungkinan Anda bakal
menemuinya ketika berlibur ke luar negeri, kan? Lagi pula, tak ada salahnya,
kan, kita menambah ilmu? Ingin tahu mengenai jenis penginapan lainnya? Simak
ulasan berikutnya, yuk.
Image: leonardo-hotels
Tidak ada komentar:
Posting Komentar